Blognya Pundy

Tuesday, July 31, 2007
Keistiqomahan dalam Berusaha
Kemaren dan beberapa hari kebelakang, saya rajin banget ngeliat blognya temen-temen yang bisa dibilang bagus-bagus semua...., kemudian pikiranpun melayang, bagaimana ya mereka bisa buat tulisan-tulisan yang berasal dari ide orisinil mereka. Selain itu sayapun merasa kagum dengan keistiqomahan dan usaha mereka dalam meraih cita-cita (katakanlah menjadi seorang dokter, penulis, wartawan, dll.), dengan semangat yang pantang menyerah mereka sanggup menghadapi berbagai rintangan yang menghadang. Mereka telah menemukan jalan hidup mereka sendiri-sendiri.
Jadi ingat masa lalu (ciehhh), dulu pernah punya temen yang pekerjaannya dibidang reportase, padahal bisa dibilang jurusan yang dia pegang berbeda dengan bidang pekerjaannya sekarang ini. Tapi dia merasa ini adalah dunianya alasannya selain sulit mencari pekerjaan, bidang ini (pembuat berita) adalah bidang yang cocok dengan hobinya (dia hobi banget baca buku, terutama yang berkenaan dengan buku-buku keagamaan). Sampai sekarang sudah banyak tulisan-tulisan yang berkenaan dengan agama yang dia buat, seingat saya lagi dia paling banyak menulis frofil tokoh Islam pada zamannya. Salut sekali, ditengah himpitan ekonomi, dia masih sanggup membeli buku-buku referensi yang dibutuhkannya. Katanya sih kalau masuk kekamarnya dah kayak perpustakaan pribadi aja. Buku-buku itu ia kumpulkan satu demi satu, dan dia bakalan sedih banget kalau ada bukunya yang dipinjam temen terus ga dikembaliin.
Sampai sekarang ini dia masih rutin menggeluti bidang tulis dan menulis dan reportase. Untuk bidang yang terakhir ini dia bilang sangat mengasikkan, karena setiap saat kita bisa menemukan dunia yang berbeda, yang selama ini belum pernah terpublikasikan begitu katanya, dan juga ada banyak pengalaman dan rahasia kehidupan yang didapat. Kalau mendengar ceritanya rasanya jadi pengen merasakan pengalaman mereporter.
Jikalau membaca tulisan-tulisannya bener-bener bagus dan cukup menginspirasi. Ya itulah yang dikatakan dengan keistiqomahan dalam berusaha. Dan hasilnya pun tergantung dari usaha kita, bila kita bersungguh2 dan tidak bersungguh2.

Labels:

posted by Pundy Utami @ 7:29 PM  
1 Comments:
  • At August 14, 2007 at 1:00 AM, Anonymous Anonymous said…

    Pun... sbenernya tiap orang punya kemampuan ato bakat... tapi kita sbage manusia sering ga nyadar... potensi ato bakat apa yang kita punya... (iya gitu?? hihihi sotoi ajah Put mah... :D) jd banyak yang ngga kekembangin... (alahhh bahasanya... heuehuhue)

     
Post a Comment
<< Home
 
About Me

Name: Pundy Utami
Home: Bandung, West Java, Indonesia
About Me:
See my complete profile
Previous Post
Archives
Friends
Messages
Name :
Web URL :
Message :
Powered by

Free Blogger Templates

BLOGGER

© Blognya Pundy . Template by Isnaini Dot Com